Selasa, 13 Juni 2017

CONTOH PROPOSAL PENGAJUAN KEGIATAN

PROPOSAL
PENGAJUAN KEGIATAN PAMERAN DAUR ULANG









OSIS SMA NEGERI 3 BANGKALAN
Sie. Kreatifitas, Ketrampilan dan kewirausahaan

PROPOSAL
PENGAJUAN KEGIATAN PAMERAN DAUR ULANG
SMA NEGERI 03 BANGKALAN
TAHUN 2013-2014

PENDAHULUAN
I.         LATAR BELAKANG
Daur ulang adalah proses untuk menjadikan suatu bahan bekas menjadi bahan baru dengan tujuan mencegah adanya sampah yang sebenarnya dapat menjadi sesuatu yang berguna, mengurangi penggunaan bahan baku yang baru, mengurangi penggunaan energi, mengurangi polusi, kerusakan lahan, dan emisi gas rumah kaca jika dibandingkan dengan proses pembuatan barang baru. Daur ulang adalah salah satu strategi pengelolaan sampah padat yang terdiri atas kegiatan pemilahan, pengumpulan, pemprosesan, pendistribusian dan pembuatan produk/material bekas pakai, dan komponen utama dalam manajemen sampah modern dan bagian ketiga dalam proses hierarki sampah 4R (Reduce, Reuse, Recycle, and Replace).
Pengajuan proposal kegiatan pameran Daur Ulang SMA Negeri 03 Bangkalan ini kami ajukan untuk memamerkan hasil daur ulang yang telah dibuat dan di produksi oleh siswa dan siswi SMA Negeri 03 Bangkalan.
Tujuan diadakannya pameran ini guna untuk menciptakan generasi muda yang mandiri, kreatif dan inovatif dalam suatu kegiatan yang nyata dalam lingkungan sekolah.  Sebuah pameran ini dapat menjadi kegiatan alternatif yang diwujudkan dalam usaha membangkitikan motivasi siswa dan siswi SMA Negeri 03 Bangkalan.
II.      MAKSUD DAN TUJUAN
Tujuan diadakannya pameran daur ulang ini guna untuk menambah wawasan kami yang berkaitan dengan bidang lingkungan. Kami berharap dengan kegiatan kunjungan pameran ini kami dapat meningkatkan kreatifitas kami, sehingga kami dapat menciptakan kreatifitas yang lebih baik dari sebelumnya. Beberapa tujuan kami  membuat kegiatan ini :
1.      Memberikan wadah bagi siswa dan siwi terhadap DAUR ULANG
2.      Meningkatkan apresiasi siswa dan siswi terhadap DAUR ULANG.
3.      Memberikan motivasi siswa dan siswi untuk berkreasi.
4.      Meningkatkan kemampuan kreatifitas.



III.   PELAKSANAAN
Pelaksanaan kegiatan pameran ini akan dilaksanakan pada :
Hari                      : Senin - Rabu
Tanggal                : 16-18 Juni 2014
Tempat                 : SMA Negeri 3 Bangkalan
IV.   JENIS KEGIATAN
PAMERAN DAUR ULANG SMA NEGERI 3 BANGKALAN.
V.      SUSUNAN PANITIA
(TERLAMPIR)
VI.   ANGGARAN BIAYA
(TERLAMPIR)
VII. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan ini kami buat agar menjadi dasar pertimbangan dalam menyetujui dan mendukung kegiatan ini. Proposal ini masih jauh dari sempurna, maka kritik dan saran serta masukan yang dapat membantu menyempurnakan pelaksanaan kegiatan selanjutnya sangat kami harapkan. Atas kesalahan dan kekurangan kami mihon maaf yang sebesar-besarnya.
                            
                                                                                                            Bangkalan, 16 Juni 2014
   Ketua Osis                                                                                                   Ketua panitia


Hoirul Mas’ud                                                                                              Nourmi Dawati

Pembina Osis                                                                                   Pembina Sie. Kreatifitas, Ketrampilan dan kewirausahaan


Mulyawati, S.pd                                                                                Riska Fimijana S.Pd
NIP. 196705201991022002                                                                         NIP. 0



          Mengetahui,
          Kepala SMAN 3 Bangkalan


         

         
                           Dra. SITI MARIA ULFA, M.M
NIP.196205031992032002
SUSUNAN PANITIA KEGIATAN PAMERAN DAUR ULANG
SMA NEGERI 03 BANGKALAN

Ketua Panitia                                      : Nourmi Dawati
Wakil Ketua                                        : Aisyatul Badriah
Sekretaris                                            : Fuad Hanif A.R
Bendahara                                           : - serius
Koordinator Seksi-seksi
·        Sie Acara
Renita Hotimah Anggraini
Nur Ayni
Finda Andriana Ningsih
Choirul Maftuh
Adelia Tri
·        Sie Perlengkapan
Syamsiar Refina Dewi
Karimatul Munawaroh
Hoirul Mas’ud
Tri bayu Buana Putra
Qurrotu Akyunina
·        Sie Keamanan
Riszeki Hermawan
Rezalvi Alam C.F
Noortiti Chahya Ningrum
Nadya F.A
Nabila
·        Sie Administrasi
Putri Manarul Ummah
Kurniati
Wilda Aulia
Anita Dwi W
Nur Wagianti
Anugrah K.F
·        Sie Konsumsi
Nadia Az-Zahra
Belya Dwi Putri
Robers Maileo D.T
Hasanuddin Oktavian
Dedek Dwi Yulianto
Heny
Homsyah
ANGGARAN BIAYA

SUMBER DANA
BOS                            : Rp 500.000,-
NO
URAIAN PENGGUNAAN
BANYAK
HARGA
JUMLAH
1.
Upah Juri
3 orang
Rp 50.000,-
Rp 150.000,-
2.
Komsumsi Juri
3 orang
Rp 10.000,-
Rp   30.000,-
3.
Hadiah :
Juara 1
Juara 2
Juara 3


Rp 50.000,-
Rp 45.000,-
Rp 40.000,-

Rp   50.000,-
Rp   45.000,-
Rp   40.000,-
4.
Sertifikat
3
Rp   6.000,-
Rp     6.000,-

TOTAL


Rp 321.000,-


Contoh Pidato Kesan dan Pesan Ketua Osis


SECARIK KISAH DI SMA NEGERI 3 BANGKALAN



Assalamualaikum Wr.Wb
Yth. Bapak Kepala SMA Negeri 3 Bangkalan
Yang kami hormati Para Wakil Kepala SMA Negeri 3 Bangkalan, Bapak/Ibu Pembina OSIS, beserta Staff TU SMA Negeri 3 Bangkalan
Rekan-rekan Pengurus OSIS Lama dan Pengurus OSIS Baru serta Perwakilan Kelas yang saya sayangi, saya cintai, dan saya banggakan!
Puja dan puji syukur kita panjatkan ke hadirat azzawajallah allah SWT yang mana ia telah memberikan rahmat dan taufiqnya kepada kita pada hari ini sehingga kita dapat bertatap muka dalam rangka LPJ Pengurus OSIS SMA Negeri 3 Bangkalan masa bakti 2013/2014.
Tak lupa solawat dan salam semoga tetap tercurahkan kepada baginda nabi Muhammad SAW , keluarga dan para sahabatnya, beliaulah penuntun kita yang hak di bumi ini.
Tak terasa satu tahun masa jabatan kami Pengurus OSIS SMA N 3 Bangkalan  masa bakti 2013/2014 telah usai. Dan kini tiba saatnya kami untuk purnabakti dan menyerahkan tongkat estafet keorganisasian ini kepada generasi selanjutnya yaitu Pengurus OSIS yang baru masa bakti 2014/2015.
Apa yang kami lakukan mungkin belum seberapa dibandingkan dengan pengalaman organisasi yang telah kami peroleh selama mengemban tugas ini. Untuk itu kami harapkan ke depan pengurus selanjutnya mau dan mampu mengembangkan organisasi ini agar mampu menjadi seperti apa yang kita harapkan yaitu sesuai dengan visi dan misi dari organisasi ini. Sehingga nantinya sekolah kita tercinta SMA Negeri 3 Bangkalan bisa lebih maju ditangan pengurus OSIS yang baru.
Kepada Yth. Bapak Kepala SMAN 3 Bangkalan  beserta Dewan Guru dan Staff Pegawai, merupakan suatu hal yang tidak mungkin kemajuan dan kejayaan itu kita peroleh tanpa adanya bimbingan dari Bapak/Ibu sekalian. Untuk itu kami mohonkan sudilah kiranya Bapak/Ibu dengan tiada jemu-jemu untuk memberikan bimbingan dan kasih sayangnya kepada Pengurus OSIS yang baru seperti apa yang telah Bapak dan Ibu berikan kepada kami selaku pengurus OSIS lama, agar pengurus OSIS yang baru ini dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama.
“Tiada gading yang tak retak” begitu kata pepatah. Tidak ada manusia yang tidak pernah berbuat kesalahan dalam hidupnya. Pasti mereka pernah melakukan suatu hal yang keliru. Oleh karena itu kami mohon maaf apabila selama menjabat sebagai Pengurus OSIS masa bakti 2013/2014 kami melakukan kesalahan baik yang disengaja maupun yang tidak disengaja.
Demikianlah yang dapat saya sampaikan. Jika ada yang kurang berkenaan saya mohon maaf,  karena kami manusia biasa yang tak luput dari kesalahan. Kesempurnaan hanyalah milik Tuhan semesta alam.
Semoga pikiran yang baik datang dari segala penjuru untuk osis periode XXV
Wassalamualaikum Wr. Wb.

Sejarah OSIS singkat

Sejarah OSIS singkat Bisa ditonton di link ini yaa  https://youtu.be/P5eLe4nN2B0

Makalah Kalimat